Mengenal Hany Budiarti Pemain Voli Asal Kediri yang Juga Seorang Prajurit TNI AU Berpangkat Serda
BolaLab.com - Nama Hany Budiarti bukanlah nama asing bagi para pecinta bola voli Tanah Air.
Wanita berhijab yang kini berseragam Jakarta Pertamina Energi pada gelaran Proliga 2024 tersebut ternyata merupakan seorang prajurit TNI Angkatan Udara (TNI AU) dengan pangkat Sersan Dua (Serda).
Sebelumnya, Hany Budiarti sempat berseragam Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia pada Proliga 2023, penampilan impresifnya bersama Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia dengan mengantarkan klub asal Jawa timur tersebut meraih tempat ketiga Proliga 2023 membuatnya kini merapat ke Jakarta Pertamina Energi.
Hany Budiarti berasal dari Kediri, Jawa Timur. Ia lahir pada 20 Agustus 1996. Bakat bola voli Hany Budiarti lahir berkat inspirasi dari sang kakak yang merupakan seorang atlet bola voli.
Hany Budiarti mulai berlatih bola voli saat usianya 12 tahun. Minatnya meniti karir sebagai atlet voli mengantarnya sampai di klub Petrokimia Gresik Pupuk Indonesia.
Pemain yang berposisi sebagai opposite tersebut juga pernah membela beberapa klub lain, Hany pernah tercatat bermain untuk Padepokan Voli, Sentul, Bogor, Jawa Barat.
Debut profesional pemain bertinggi 176 cm tersebut terjadi saat ia membela PGN dalam gelaran Livoli tahun 2016.
Dalam ajang Proliga, pemain yang akrab dengan nomor punggung 15 tersebut tercatat pernah memperkuat beberapa klub lain selain Petrokimia Gresik Pupuk Indonesia dan Jakarta Pertamina Fastron.
Beberapa klub yang pernah dibela Hany Budiarti di ajang Proliga diantaranya Jakarta BNI 46 dan Bandung BJB Tandamata.
Hany Budiarti tercatat memiliki segudang prestasi, ia pernah mendapat gelar juara Proliga pada musim 2018 bersama Jakarta Pertamina Energi.
Selain itu Hany Budiarti juga berhasil mengantarkan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia menjadi runner up dalam ajang Proliga 2022.
Dan yang paling baru, atlet bola voli yang selalu mengenakan hijab saat bertanding tersebut berhasil mengantarkan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia menempati urutan juara ketiga dalam ajang Proliga 2023.
Di ajang international, Hany Budiarti berhasil mengantarkan skuad merah putih meraih medali perak dalam ajang AVC Challenge Cup 2023.
Puncak prestasi Hany Budiarti sebagai pemain bola voli terjadi saat ia berhasil mengantarkan Timnas Indonesia mendapatkan medali perak dalam ajang SEA Games.***